Pencarian

Detail

Ketua Persatuan Ulama Muslim Sedunia PUMS Menerima Kunjungan Nkosi Mandela dan Menyeru Dukungan bagi Afrika Selatan dalam Mahkamah Pidana Internasional terhadap Kejahatan Penjajahan

Tautan pendek :

Ketua Persatuan Ulama Muslim Sedunia PUMS Menerima Kunjungan Nkosi Mandela dan Menyeru Dukungan bagi Afrika Selatan dalam Mahkamah Pidana Internasional terhadap Kejahatan Penjajahan

 

Ketua Persatuan Ulama Muslim Sedunia (PUMS), Syekh Dr. Ali Muhyiddin Al-Qaradaghi, menerima kunjungan Nkosi Mandela—cucu dari pemimpin Afrika Selatan yang legendaris, Nelson Mandela—di kediamannya di Doha pada hari Selasa. Ia didampingi oleh Dr. Syihabuddin Hasanov, perwakilan Forum Islam Eropa.

Pertemuan tersebut membahas perkembangan terbaru mengenai isu Palestina serta peran negara-negara Arab dan Islam dalam menghadapi rasisme dan genosida yang terjadi di Gaza.

Dalam diskusi tersebut, Ketua PUMS menanyakan tentang sikap negara-negara Arab dan Islam dalam mendukung Afrika Selatan di Mahkamah Pidana Internasional untuk melawan pelanggaran yang dilakukan oleh Israel. Menanggapi hal ini, Mandela menyatakan, “Meskipun beberapa negara Arab dan Islam telah memberikan janji, namun janji tersebut belum diwujudkan dalam tindakan nyata. Sebaliknya, beberapa negara non-Muslim dari Afrika dan Amerika Latin justru telah bergabung dalam upaya ini. Bagi kami, ini adalah kewajiban, karena kami telah merasakan pahitnya rasisme, dan kami khawatir hal ini akan meluas ke negara-negara lain.”

Syekh Al-Qaradaghi mengungkapkan kecaman keras dan penolakannya terhadap sikap diam yang memalukan dari beberapa negara Arab dan Islam, serta kerja sama sebagian dari mereka dengan penjajah Zionis, sementara Gaza mengalami genosida yang kejam.

Beliau mempertanyakan, “Dimanakah persaudaraan iman? Dimanakah jiwa kesatria bangsa Arab? Dimanakah hati nurani kemanusiaan dalam menghadapi genosida yang terus berlangsung?” Beliau juga memperingatkan akan konsekuensi buruk yang bisa menimpa mereka yang abai, seraya mengutip firman Allah:

“Katakanlah, ‘Dialah yang berkuasa untuk mengirimkan azab kepadamu dari atas kamu atau dari bawah kakimu…’” (Al-An’am: 65).

Ketua PUMS pun menyerukan dengan segera kepada negara-negara Arab dan Islam agar mendukung Afrika Selatan dalam Mahkamah Pidana Internasional untuk menuntut kejahatan yang terjadi di Gaza, dengan menegaskan bahwa hal ini adalah “kewajiban Islam dan kemanusiaan.”

 

Beliau juga menyayangkan fakta bahwa tidak ada satupun negara Arab atau Islam yang secara nyata bergabung dalam upaya ini, meskipun beberapa negara telah menyampaikan janji mereka.

Sumber: Persatuan Ulama Muslim Sedunia (PUMS)

 

ـــــــــــــــــــــــــــــــــــــــــ

* اقرأ: رئيس الاتحاد يستقبل نيكوسي مانديلا ويدعو إلى دعم جنوب أفريقيا في محكمة الجنايات الدولية ضد جرائم الاحتلال.

رابط الموقع العربي: https://iumsonline.org/ar/ContentDetails.aspx?ID=37633


: Tag:


Lampiran

Sebelumnya
Pesan dari Persatuan Ulama Muslim Sedunia (PUMS) kepada KTT Arab di Bulan Ketaatan dan Kemenangan

Topik Terkait

Pencarian Situs